Lokasi ini berada di daerah Kecamatan Besuki, Tulungagung Jawa Timur dan pantai popoh merupakan tempat wisata andalan kota Tulungagung.
Pantai Popoh, adalah salah satu obyek wisata pantai yang terletak di Tulungagung, tepatnya di pesisir Samudra Hindia, 30 Km sebelah selatan kota Tulungagung.
Wisata ini dapat di tempuh I jam perjalanan dari kota tulungagung yang berjarakkan sekitar 30 KM saja. Di dalam perjalanan Anda juga akan disajikan pemandangan hutan yang sangat asri dan sangat sayang untuk Anda lewatkan.
Setibanya di pantai tentunya ada kontribusi yang harus Anda keluarkan dari saku Anda, itupun tidak mahal sekali, hanya sekitar Rp 3.000 saja, Anda sudah bisa menikmati pantai yang luas tersebut. Bagi para wisatawan yang ingin bermalam, tentunya pengelolah sudah menyiapkan berupa penginapan hanya dengan kontribusi yang cukup sesuai yaitu sekita Rp 80.000 sampai sekitar Rp 100.000 untuk satu malam.
Desain pantai yang sedemikian rupa ini tidak terlepas dari kearifan lokal setempat, terutama sebagai sarana pendukung prosesi Labuh Semboyo. Labuh Semboyo merupakan prosesi sejenis larung sesaji yang dilakukan setiap bulan Suro. Prosesi ini juga menjadi atraksi wisata andalan di Pantai Popoh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar